Liburan sekolah sebentar lagi usai. Ada anak-anak yang semangat untuk kembali sekolah, ada juga anak-anak yang malas untuk kembali sekolah. Akan banyak orang tua yang kembali kesulitan untuk membangunkan anaknya untuk pergi ke sekolah. Tidak hanya orang dewasa, anak-anak juga tentu memiliki perasaan bad mood saat mereka harus kembali ke rutinitasnya.
Perasaan berat yang dimiliki anak-anak untuk kembali ke sekolah merupakan hal yang wajar karena ada suasana dan pengalaman yang berbeda saat liburan dan sekolah. Secara psikologis ada proses transisi dari suasana liburan yang penuh kesenangan, kemudian diharuskan untuk kembali ke sekolah dengan aktivitas rutin yang biasa dilakukan seperti belajar dan datang ke tempat les.
Moms, sebagai orangtua tentu masa transisi yang dialami anak-anak harus dapat dikelola dengan baik agar semangat untuk sekolah dan belajar dapat kembali seperti semula. Untuk mengatasi hilangnya semangat belajar setelah liburan, penting untuk menciptakan suasana belajar yang positif dan memotivasi. Penting juga untuk memberikan mereka waktu dan ruang untuk menyesuaikan diri kembali dengan lingkungan sekolah dan menjaga keseimbangan antara waktu belajar dan waktu luang.
Padatnya aktivitas anak berpotensi untuk menimbulkan keringat yang penuh akan kuman dan bakteri. Berikanlah perlindungan ekstra agar anak-anak terhindar dari kuman dan bakteri. Nah, Moms dapat memilih sabun yang pas agar kuman dan bakteri dapat hilang. Sabun ZEN Antibacterial dengan kandungan daun shiso merah dapat menjadi pilihan untuk melindungi keluarga anda. Selain ampuh untuk menghilangkan 99,99% kuman di kulit, sabun ZEN Antibacterial juga memiliki wangi yang menyegarkan dan tidak membuat kulit menjadi kering.