Bulan suci Ramadan hampir tiba! Tidak terasa, sudah tahun kedua kita akan melewati bulan puasa di tengah pandemi. Walaupun sudah terbiasa dengan protokol kesehatan dan diam di rumah, mungkin berpuasa tetap akan terasa berbeda.Namun tak usah khawatir! Dengan persiapan yang tepat, menyambut Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri di era new normal tanpa bukber atau mudik juga bisa jadi menyenangkan juga.
Manfaatkan Platform Online untuk Belanja Hampers
Meminimalisir pergi ke tempat umum bukan berarti anda tidak bisa berbagi kasih di lebarab nanti. Dengan banyaknya platform belanja online, anda dapat memilih banyak sekali hampers untuk diberikan kepada kerabat terdekat. Selain itu, platform online seringkali menawarkan diskon yang lebih besar dibanding saat kita pergi ke toko langsung, lho! Apalagi jika di awal-awal puasa.
Cermat Memberlakukan Protokol Kesehatan
Di masa transisi, kita sudah bisa keluar rumah untuk hal-hal yang penting. Namun, kita tidak boleh abaikan protokol kesehatan, malah harus lebih ketat lho! Memakai masker dan sering mencuci tangan adalah harga mati yang harus dilakukan. Selain itu, kita juga harus segera mandi setelah bepergian dari luar.
Sering cuci tangan dan mandi dengan sabun antibakteri untuk melawan virus memang dapat meningkatkan risiko kulit kering dan iritasi. Oleh karena itu, pilihan produk sabun juga harus diperhatikan. Zen Antibacterial Body Soap dapat menjadi pilihan kita, nih! Jika sabun antibakteri lain membunuh kuman tapi keras bagi kulit karena bahan kimianya, Zen menggunakan Daun Shiso Merah Jepang yang efektif membunuh bakteri dan virus namun aman bagi kulit anak-anak maupun kulit sensitif. Dilengkapi dengan bahan alami seperti Sandalwood, Sulphur, dan Sea Salt yang dapat melembutkan, meredakan iritasi, dan mengangkat sel kulit mati, Zen dapat menjadi pilihan sabun mandi bagi seluruh anggota keluarga, bahkan untuk anak usia 1 tahun atau bagi yang punya kulit sensitif sekalipun.
Mencicil Belanja Bahan Makanan
Agar dapat menyiapkan menu-menu spesial untuk berbuka puasa, kita dapat mencicil belanja bumbu-bumbu yang bisa disimpan awet lebih awal. Tujuannya agar kita tidak perlu berdesakan dengan banyak orang di toko, juga punya banyak waktu untuk mencoba resep-resep baru. Menghabiskan liburan dengan meningkatkan skill masak juga seru, kan?
Menyiapkan Hiburan Bagi Anak di Rumah
Jika memiliki anak kecil, pasti mereka sudah mulai belajar puasa. Selain mengenalkan ilmu agama, anda juga dapat menyiapkan kegiatan untuk menunggu berbuka bersama anak. Mulai dari bermain teka-teki, menggambar bersama, atau mengajak anak dalam menentukan dan menyiapkan menu berbuka.
Nah, menjalankan ibadah puasa dan menyambut Idulfitri tanpa keluar rumah menyenangkan juga, kan? Yuk tetap jaga kebersihan dan kesehatan saat Ramadan di era normal baru ini!